Jangan lupa membaca artikel tentang bisnis di > Informasi bisnis terbaik 2020.
DokterSehat.Com – Sebagian besar organ inti atau vital yang dimiliki oleh manusia berada di dalam tubuh dan tidak terlihat. Kondisi ini menyebabkan kita jadi susah mengetahui ada atau tidaknya gangguan yang sedang menyerang. Biasanya, beberapa organ sering mengalami gangguan dan baru diketahui setelah parah.
Nah, dari beberapa organ yang gangguannya kadang tidak terlihat adalah ginjal. Penyakit ini jarang sekali terlihat saat awal menyerang. Meski tidak begitu terlihat atau saru dengan gangguan lainnya, bukan berarti tidak terlihat. Kalau Anda memiliki beberapa gejala di bawah ini, segera lakukan pengecekan agar tidak menyesal di kemudian hari.
Gejala awal gangguan ginjal
Gangguan ginjal yang bisa terjadi pada pria dan juga wanita ini biasanya memiliki gejala di bawah ini.
- Bengkak di beberapa bagian tubuh seperti mata dan pergelangan kaki. Bengkak ini muncul karena ada beberapa racun yang susah dinetralkan oleh ginjal. Dampaknya, racun yang masuk ke dalam tubuh memengaruhi beberapa organ tanpa bisa dicegah.
- Urine yang dihasilkan tidak terlalu banyak. Selain itu, urine yang keluar juga tidak terlalu jernih dan biasanya memiliki bau yang tidak sedap. Menurunnya urine terjadi karena penyaringan di ginjal mengalami gangguan.
- Mengalami inkontinensia urine. Beberapa orang sering kebelet kencing meski tidak keluar terlalu banyak atau malah terasa sakit.
- Kulit tubuh mengalami perubahan yang signifikan. Semakin parah kondisi ginjal yang dimiliki, kulit akan mengalami pucat perlahan-lahan, kering, dan mudah sekali mengalami infeksi serta gatal.
- Otot tidak bisa bekerja dengan maksimal. Penderita gangguan ginjal akan mengalami nyeri dan sesekali kram yang menyakitkan.
- Nafsu makan akan mengalami penurunan. Selain itu, saat sedang makan, tubuh akan susah menerima makanan. Penderita akan sering muntah berkali-kali tanpa sebab.
- Mudah sekali lelah meski tidak melakukan kegiatan yang terlalu berat. Kondisi lelah ini akan bertahan selama beberapa hari sebelum normal kembali. Saat sedang lelah biasanya napas akan susah dilakukan dan terputus-putus.
- Napas akan memiliki bau tidak sedap. Aroma yang keluar jadi mirip sekali dengan urine meski sudah sikat gigi atau mengonsumsi makanan yang tidak menimbulkan bau seperti bang putih atau durian.
- Seseorang yang mengalami gangguan ginjal biasanya mudah sekali mengalami hipertensi. Kalau sedang parah hipertensi bisa menyebabkan pusing dan komplikasi lainnya.
Cara mencegah gangguan ginjal
Gangguan ginjal memang bisa terjadi pada siapa saja. Namun, bukan berarti tidak bisa dicegah dengan benar. Kalau Anda ingin merawat kesehatan dari ginjal, coba lakukan beberapa hal di bawah ini dengan baik.
- Perbanyak minum air putih setiap harinya. Normalnya air putih yang dibutuhkan setiap hari adalah 6-8 gelas. Kalau Anda melakukan aktivitas berat seperti olahraga, jumlah air bisa bertambah. Jangan sampai tubuh dehidrasi sehingga kerja dari ginjal mengalami gangguan.
- Perhatikan kondisi tubuh dengan baik mulai dari berat badan dan olahraga. Seseorang dengan tubuh terlalu gemuk atau obesitas biasanya susah sekali memiliki ginjal yang sehat. Tekanan darah yang tinggi bisa meningkatkan gangguan pada ginjal dan juga organ jantung. Lakukan olahraga rutin setiap hari agar lemak turun.
- Atur pola makan dengan benar. Jangan mengonsumsi makanan yang tidak bermanfaat. Beberapa makanan yang mengandung lemak dan garam terlalu banyak tidak baik untuk kesehatan ginjal.
- Hindari atau jauhi aktivitas yang bisa merusak ginjal seperti aktif merokok dan mengonsumsi alkohol. Dua hal ini akan membuat kerja ginjal semakin besar.
Inilah beberapa tanda gangguan ginjal yang bisa muncul dan mudah dikenali. Semoga bermanfaat untuk kita semua.
Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi artikel terkait bisnis.